Berikan Sayap untuk Imanmu!

Keajaiban Berikan Sayap untuk Imanmu!

Aku punya teman yang melakukan doa puasa sebagai seorang Kristen, namanya Eric. Dia waktu itu lagi ikut retret puasa gereja di hotel yang luar biasa bagus di Swiss. 

Katanya walaupun puasanya dilakukan bersama kelompok gereja, tetap saja rasanya susah banget untuk gak makan. Badannya sampe lemes, perutnya juga sakit banget. Di hari terakhir dia melihat apel di meja lobby, dia ambil secara diam-diam dan tanpa malu-malu dia duduk dan makan apelnya. Mirip kayak Adam waktu makan apel di taman eden kali ya?

Ternyata, di akhir acara itu, ada perjamuan kudus dan Eric nggak berani ambil karena dia udah “curang” makan apel pas puasa.  

Bertahun-tahun Eric berhenti sesekali untuk libur dari pelayanan selama 3 bulan. Selama itu dia puasa, dan aku belajar dari dia. Ternyata bisa puasa apa aja, bisa dengan makan biah dan sayur aja juga nggak apa-apa.

Sebenernya normal-normal aja kalau badan kita lelah atau bereaksi, ada cara-caranya supaya kita bisa menyesuaikan lebih cepat. Jadi aku mulai coba dan suka banget sama puasa. Aku mulai dengan 3 hari, lalu 7 hari, lalu 12 hari. Sampe akhirnya jadi lebih mudah rasanya. Kadang aku pergi ke tempat yang jauh dan tenang, supaya bisa sendiri bersama Tuhan.  Berdoa dan berpuasa, sambil membaca buku atau menulis.

Ternyata apa yang bagiku dulu tampak mustahil dan tidak disarankan secara medis, menjadi sesuatu yang ditunggu-tunggu. Aku tidak sabar, meskipun merasa lapar pada hari-hari pertama, banyak sekali manfaatnya praktik ini dan betapa hal ini akan memperkuat imanku.

Kita membaca dalam Alkitab di Filipi 2:13“…karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya.”

Tuhan akan memberi kita kekuatan dan akan menopang ketika tiba saatnya berpuasa. Jadi, jangan berkecil hati jika belum berhasil menjalankan puasanya! Tuhan tidak marah kepadamu; sebaliknya, Dia ingin mendorongmu untuk tidak menyerah. Semoga kita semua menemukan cara berpuasa yang tepat (dengan memulai secara perlahan) supaya Tuhan dapat menemuimu di mana pun kamu berada.

Debbie signature

Tuhan ingin mentransformasi hidup anda

Berlangganan kata dorongan setiap hari



*Dengan mendaftar berarti kamu setuju dengan syarat dan ketentuan dari Jesus.net, berikut adalah Pernyataan Privasi dari kami.

You are a miracle!