Apakah Iman bisa dibangun?

Keajaiban Apakah Iman bisa dibangun?

Sama seperti otot, kalau kamu suka nge-gym kamu pasti tahu, kalo otot harus dilatih kalau mau kuat dan terlihat toned. Kita nggak bisa cuman tidur-tiduran di kamar, makan sembarangan, terus berharap kurus atau berotot. Ada disiplinnya, ada niat dan konsistensi yang perlu kita taruh. 

Alkitab berakata bahwa IMAN TANPA PERBUATAN ADALAH SIA-SIA “Sebab seperti tubuh tanpa roh adalah mati, demikian jugalah iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati.” Yakobus 2:26

Terus gimana caranya biar kita bisa membangun dan memperkuat iman?

1. Perkuat iman dengan mempelajari alkitab. Membaca dan merenungkan Firman Allah siang dan malam supaya kita bisa menerima ukuran iman melalui Firman Tuhan. Bukan cuman doa, tapi perbuatan dan disiplin kita penting! Tuhan bersabda dalam Roma 10:17, “Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.”

Waktu hal buruk terjadi dalam hidup kita, kita ga bisa fight kalau nggak tau kebenaran Firman Tuhan! Ketika kita kenal Firman Allah, dan mempelajarinya… Kebenaran-kebenaran yang kita hafal dan simpan dalam hati, akan menguatkan dan membangun iman kita.

2. Perkuat iman bersama komunitas yang mendukung. Ada banyak hal positif yang dapat kita peroleh di dalam sebuah komunitas rohani, antara lain: Kita dapat saling mendukung di dalam doa dan perbuatan baik antara satu sama lain, karakter kita dapat dibentuk, dan kita memiliki kesempatan untuk mengembangkan talenta dan karunia rohani. Namun sangat disayangkan, masih banyak orang percaya yang belum mendapatkan manfaat ini karena belum mau bergabung di dalam komunitas rohani oleh sebab satu dan lain hal. Memang komunitas rohani bukanlah sekumpulan orang percaya yang sempurna. Namun Henri Nouwen pernah berkata, “Komunitas rohani adalah wadah yang paling cepat membawa kita kepada kemajuan rohani.”

Seperti apa sih komunitas yang baik? Rasul Paulus berkata:

“…Mereka bertekun dalam pengajaran rasul-rasul dan dalam persekutuan. Dan mereka selalu berkumpul untuk memecahkan roti dan berdoa. Maka ketakutanlah mereka semua, sedang rasul-rasul itu mengadakan banyak mujizat dan tanda. Dan semua orang yang telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan mereka adalah kepunyaan bersama, dan selalu ada dari mereka yang menjual harta miliknya, lalu membagi-bagikannya kepada semua orang sesuai dengan keperluan masing-masing.” Kisah Para Rasul 2:41-47

Cari komunitas yang mau berjuang bersama. Cinta Firman Tuhan! Dan menghidupi iman Kristen secara aktif…

3. Jangan lari dari situasi sulit. Terkadang dalam situasi yang mentok itulah mujizat Tuhan terjadi. Hadapi bersama Tuhan, perbesar kuasa Tuhan dan bukan masalahnya. Disini kita bisa melatih iman kita, dan menguji kepercayaan dan keintiman kita kepad Tuhan. Mau lihat mujizat? Sambutlah krisis… Karena Alkitabpun berkata: 

“Tetapi orang yang berharap kepada TUHAN akan mendapat kekuatan baru. Mereka seperti burung rajawali, yang terbang tinggi dengan kekuatan sayapnya. Mereka akan berlari dan tidak lelah; mereka akan berjalan dan tidak menjadi lemah.” – Yesaya 40:31.

Carilah Tuhan setiap hari. Kembali lagi ke analogi ke gym, kita nggak ke gym cuman sekali dalam setahun terus udahan. Kita datang setiap hari, kejar goal kita terus sampai dapat hasil. Begitu juga halnya keintiman dengan Tuhan. Setiap hari luangkan waktu bersama Tuhan supaya kita dapat kekuatan baru! Semakin kita cari dia… Semakin kita lapar untuk Firman & hadirat-Nya.

Debbie signature

Tuhan ingin mentransformasi hidup anda

Berlangganan kata dorongan setiap hari



*Dengan mendaftar berarti kamu setuju dengan syarat dan ketentuan dari Jesus.net, berikut adalah Pernyataan Privasi dari kami.

You are a miracle!