Lebih dari seorang anak.

Keajaiban Lebih dari seorang anak.

Sebagai umat Kristiani, secara tradisional, meskipun kita tahu bahwa Yesus tidak dilahirkan pada tanggal 25 Desember (gembala tidak memelihara dombanya di ladang selama musim dingin), kita merayakan kelahiran Yesus pada hari ini! Yay! Luar biasa banget nggak sih? Hari ini kita merayaan Sang Juruselamat! Ini juga merupakan kesempatan luar biasa untuk berbicara tentang Dia…

Saat ini kita melihat Tuhan sebagaimana adanya, mengetahui bahwa Dia bukan lagi bayi “kecil”, taoi coba bayangin deh… Di hari kelahiran-Nya, tetangganya Maria dan Yusuf… Kira-kira mereka mikir apa ya ketika melihat melihat bayi ini? Mungkin mereka pikir, oh tidak lebih dari seorang bayi…

Padahal, anak kecil ini adalah Mesias yang telah lama ditunggu-tunggu! Bahasa Ibrani untuk Mesias adalah mashiach, yang berarti “yang diurapi”, yaitu orang yang telah menerima pengurapan. Dalam Perjanjian Lama, hanya tiga jenis orang yang diurapi: 

Imam (Keluaran 28:41)

Nabi (1 Raja-raja 19:16)

Raja (Baca tentang Raja-raja Israel di 1 Samuel 9:16). 

Menarik sekali karena Yesus adalah ketiganya itu! Imam, Nabi, dan Raja.

Di awal kehidupan-Nya, yang kita lihat adalah seorang bayi di kandang yang sederhana. Yesus yang dilihat oleh orang-orang pada saat itu adalah seorang bayi yang lahir dari seorang tukang kayu. Tapi Tuhan melihat seorang imam, seorang nabi, dan seorang Raja di dalam bayi istimewa ini! Dan yang terpenting, Allah melihat Putra-Nya. Itulah yang Yesus wujudkan sepanjang hidup-Nya. Dia menjadi dan melakukan apa yang Bapa-Nya harapkan.

Bagaimana hubunganmu dengan Bapa hari ini?

Apa yang dilihat orang lain dalam dirimu tidaklah penting. Yang penting adalah apa yang Tuhan pikirkan. Dia tahu panggilan apa yang ada dalam hidupmu! 

Saat ini, terserah padamu untuk menjadi sesuai dengan panggilan Tuhan, dan terlepas dari apa yang orang lain pikirkan tentang anda. Terserah kamu mau bertumbuh dalam panggilan itu atau tidak. Ini adalah panggilan pribadi dan sangat mulia. Kamu lebih dari hanya sekedar seorang bayi kecil, kamu dilahirkan dengan rencana besar di dalam dirimu!

Pada Hari Natal ini, ingatlah bahwa kita seperti bayi Yesus, ada yang LEBIH daripada sekedar anak kecil di kandang itu. Ada yang LEBIH BESAR dalam dirimu, lebih besar daripada apa yang dilihat orang lain. Kamu dilahirkan untuk membentuk sejarah dan mengubah dunia. Masuklah kedalam apa yang Tuhan kehendaki bagimu! Jangan biarkan apa yang dilihat orang lain menghentikanmu lagi… Jadilah apa yang Tuhan katakan tentangmu!

Debbie signature

Tuhan ingin mentransformasi hidup anda

Berlangganan kata dorongan setiap hari



*Dengan mendaftar berarti kamu setuju dengan syarat dan ketentuan dari Jesus.net, berikut adalah Pernyataan Privasi dari kami.

You are a miracle!