Lepaskanlah…
Percayakah kamu bahwa doa dapat membantu kita melepaskan hal-hal yang tidak dapat kita kendalikan? Aku yakin banget bahwa berdoa berarti memberikan (kembali) hak kepada Tuhan untuk menjadi Tuhan dalam hidup kita.
Matius 6:6 berkata: “Tetapi jika engkau berdoa, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu.”
Tuhan ingin menghabiskan waktu bersama kamu. Dia menunggumu di tempat rahasiamu. Datanglah ke tempat ini dan percayakan kekhawatiranmu, bebanmu, kepada Tuhan. Kemudian tinggalkan tempat ini dan belajar melepaskan segalanya. Kita sering kali ingin mengendalikan segalanya secara manusiawi. Namun ketika Tuhan yang berkuasa, hal itu membuat perbedaan besar!
Aku baru-baru ini berada di luar negeri, dan keadaan tidak berjalan dengan baik… Jadi, aku pergi ke kamar dan berlutut. Aku menangis dan mencurahkan isi hatiku di hadapan Tuhan, menyerahkan keadaanku kepada-Nya. Aku bangkit kembali dengan cara yang berbeda. Hari itu, penerbanganku dibatalkan, dan aku harus tinggal satu hari lagi di negara itu. Aku seharusnya tidak bahagia. Namun aku tahu dalam hati bahwa semuanya akan berjalan baik demi kebaikanku. Perusahaan menawariku hotel terbaik di kota jauh lebih baik daripada Airbnku, termasuk makanan…Di sana, oku bertemu dengan seorang teman yang sama-sama menginap di hotel itu, kebetulan banget! Kami akhirnya menghabiskan waktu yang menyenangkan bersama.
Keesokan harinya, penerbanganku harus kembali singgah di lokasi lain. Namun hal itu memberiku kesempatan untuk duduk di samping salah satu pembawa acara TV paling terkenal di Prancis, mendengarkan dia, dan membagikan imanku kepadanya selama lebih dari 3 jam! Dia sangat tersentuh sehingga dia mengatakan kepadaku, “Ini bukan suatu kebetulan…sepertinya kamu memang ditakdirkan untuk berada di sini.”
Hari ini, kamu juga bisa berdoa dan menggunakan kuasa Tuhan dalam hal yang mustahil sebagai pusat hidupmu. Tuhan tidak hanya ingin meninggikanmu… Dia juga ingin mengejutkanmu dengan kebaikan-Nya!