• ID
    • AR Arabic
    • CS Czech
    • DE German
    • EN English
    • ES Spanish
    • FA Farsi
    • FR French
    • HI Hindi
    • HI English (India)
    • HU Hungarian
    • HY Armenian
    • ID Bahasa
    • IT Italian
    • JA Japanese
    • KO Korean
    • MG Malagasy
    • MM Burmese
    • NL Dutch
    • NL Flemish
    • NO Norwegian
    • PT Portuguese
    • RO Romanian
    • RU Russian
    • SV Swedish
    • TA Tamil
    • TH Thai
    • TL Tagalog
    • TL Taglish
    • TR Turkish
    • UK Ukrainian
    • UR Urdu
Tanggal publikasi 17 Jan 2026

Doakanlah istrimu.

Tanggal publikasi 17 Jan 2026

Sahabatku, selamat pagi!

Seorang istri sering memberi tanpa terlihat—kasih, kesabaran, dan pengorbanan. Tuhan melihat setiap air mata, doa diam-diam, dan cinta yang ia curahkan.

Hari ini aku ingin mengajakmu untuk berdoa buat pasanganmu. Seorang wanita yang Tuhan berikan padamu "...mengenakan kekuatan dan kemuliaan" dan "....tertawa tentang hari depan.” (Amsal 31:25)

Dia nggak menambah kekuatiran, tapi memberikan kehangatan. Dia nggak bikin hidupmu jadi tambah chaos, tapi justru kehadirannya meringankan langkah kakimu. Ingatlah saat-saat kamu berjuang bersama. Pahit manisnya berdua.

Bersyukurlah untuk istrimu hari ini. Mungkin dia nggak sempurna, tapi dialah penolong yang Tuhan sudah kirim buat kamu. Doakanlah dia:

"Tuhan... Aku mengangkat istriku ke hadapan-Mu.Terima kasih untuk hati yang lembut dan kasih yang ia berikan.Penuhi dia dengan damai, sukacita, dan kekuatan baru setiap hari.Amin."

[image]

Teman-temen, lagu diatas bilang gini: "Tuhan ajari aku mencintai istriku, lebih dari dia mencintai dirinya sendiri.... Dan biarlah hubungan kami memuliakan nama-Mu!"

Debbie Wiratno
Penulis

Terdorong oleh Roh Kudus untuk menulis renungan yang penuh harapan, berdasarkan kebenaran Firman Tuhan dan tepat waktu.