• ID
    • AR Arabic
    • CS Czech
    • DE German
    • EN English
    • ES Spanish
    • FA Farsi
    • FR French
    • HI Hindi
    • HI English (India)
    • HU Hungarian
    • HY Armenian
    • ID Bahasa
    • IT Italian
    • JA Japanese
    • KO Korean
    • MG Malagasy
    • MM Burmese
    • NL Dutch
    • NL Flemish
    • NO Norwegian
    • PT Portuguese
    • RO Romanian
    • RU Russian
    • SV Swedish
    • TA Tamil
    • TH Thai
    • TL Tagalog
    • TL Taglish
    • TR Turkish
    • UK Ukrainian
    • UR Urdu
Tanggal publikasi 5 Okt 2025

semuanya soal keseimbangan…!

Tanggal publikasi 5 Okt 2025

Hidup dengan Tuhan itu soal keseimbangan yang terus-menerus: semua dosa kita sudah diampuni; tapi Tuhan juga kasih kita kemampuan supaya gak terus jatuh dalam dosa. Kita hidup dalam anugerah-Nya yang gak pernah habis; tapi kita juga dipanggil untuk hidup benar, tanpa dosa…

Yang paling penting itu siapa kamu di hadapan Tuhan, bukan cuma apa yang kamu lakukan untuk Dia. Tapi, tindakanmu lah yang nunjukin dan nentuin siapa kamu sebenarnya.

Misalnya, seseorang bisa dibilang atletis karena dia rutin olahraga. Seseorang bisa disebut berani karena dia berani hadapi rasa takutnya dan terus keluar dari zona nyamannya. Jadi, yang terpenting memang iman kita...tapi kalau iman itu gak ada perbuatan yang nyata, ya mati.

“..iman tanpa perbuatan-perbuatan adalah mati.” (Yakobus 2:26)

Yang paling penting, kamu itu anak Tuhan! Tapi hal ini juga harus keliatan nyata lewat:

  • Doa dan ngobrol sama Tuhan,
  • Cerita tentang Dia ke orang lain,
  • Baca Firman-Nya,
  • Memuji dan nyembah Dia,
  • Berkumpul dengan saudara seiman,
  • Dan lain-lain.

Hidup sebagai orang Kristen memang butuh keseimbangan antara anugerah yang gak kita layak dapatkan dan perbuatan yang jadi bukti iman kita. Rasanya kayak belajar naik sepeda: awalnya miring ke kiri, terus ke kanan, tapi lama-lama nemu posisi yang pas...yang bikin kita bisa maju ke depan.

Debbie Wiratno
Penulis

Terdorong oleh Roh Kudus untuk menulis renungan yang penuh harapan, berdasarkan kebenaran Firman Tuhan dan tepat waktu.